Recent Posts

src="http://i.imgur.com/LA9Lg.gif" alt='create your own banner at mybannermaker.com!' border=0 />
Copy this code to your website to display this banner!
SELAMAT DATANG DI PERSIB BANDUNG 1933, MENGULAS BERITA HANGAT, TERSAJI DALAM SITUS PERSIB BLOGSPOT, No. 1 DI INDONESIA !!! PLEASE ENJOY...!!!

Persib Keberatan Dana APBD bagi Klub LSI Disetop

Bandung - Meski Persib Bandung mampu lepas dari ketergantungan APBD untuk menghidupi tim sejak berkiprah di Liga Super Indonesia (LSI) 2009/2010, namun Maung Bandung keberatan jika APBD tidak lagi diperbolehkan untuk membiayai tim LSI.

Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) yang juga Manajer Tim Persib, Umuh Muchtar mengatakan, tidak mudah mencari penyandang dana atau sponsor untuk menghidupi tim.

"Mulai dari musim lalu, kita memang sudah tak lagi mengunakan uang APBD, karena ada penyandang dana dan juga sudah banyak sponsor. Untuk Persib pun memang tidak masalah saat KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) melarang tim LSI mengunakan uang APBD," kata Umuh saat ditemui di sela memantau latihan di Stadion Siliwangi Bandung, Kamis (7/4/2011).

Namun, kata Umuh, bagaimana nasib tim lain yang saat ini masih bergantung pada uang rakyat. Persib memang beruntung sebagai tim besar dengan jutaan pendukung fanatik hingga dengan mudah mendatangkan banyak sponsor, tetapi untuk tim lain akan lebih sulit.

"Tim yang sudah tidak memakai uang dari APBD saja masih kesulitan mencari sponsor dan membayar gaji pemain. Apalagi tim lainnya, mereka pasti kesulitan untuk lepas dari APBD," jelas Umuh.

Lebih lanjut Umuh berharap ada jalan keluar bagi tim lain yang sulit lepas dari APBD. Sehingga, pada musim depan, semua peserta LSI bisa tetap tampil.

“Untuk persoalan ini sebaiknya harus dicarikan dulu solusinya bersama-sama. Kalau hanya Persib dan Arema yang bisa cari sponsor dan tim lain tidak, gimana liga mau jalan? tidak mungkin hanya Persib dan Arema saja yang bermain.” terangnya.

Usulan penghentian dana APBD untuk klub profesional ini merupakan hasil kajian dari KPK. Selama ini, KPK menilai pengelolaan dana APBD untuk klub sepak bola profesional telah melanggar prinsip asas transparansi dan akuntabilitas.

Menteri Dalam Negeri Gamawan fauzi juga sudah menyetujinya. Ia mengatakan, pada tahun anggaran 2012 dana APBD untuk klub sepak bola profesional akan dihentikan. "Kami sudah sepakat dengan Menteri Pemuda dan Olahraga pada 2012 tidak ada dana lagi dari APBD untuk klub profesional," ujar Gamawan, Selasa (5/4/2011).

Namun, pemerintah tidak menghentikan dana APBD secara keseluruhan. Bagi klub amatir masih bisa menggunakan dana hibah tersebut karena sifatnya pembinaan.

Menpora Andi Mallarangeng juga sepakat dengan larangan penggunaan APBD untuk klub sepak bola profesional. Ia beranggapan dana APBD lebih baik digunakan untuk kegiatan sepak bola di luar klub profesional tersebut.


Source : inilahdotcom

0 komentar:

Posting Komentar

Pertandingan Sebelumnya : PERSIB 3-0 Bontang FC, Pertandingan Selanjutnya : PERSIB Vs PSPS,18 april 2011, 15.30 WIB, Live @antv "Jangan Lupa, Do'a-kan juga !!! supaya MENANG....

Sponsored !