Recent Posts

src="http://i.imgur.com/LA9Lg.gif" alt='create your own banner at mybannermaker.com!' border=0 />
Copy this code to your website to display this banner!
SELAMAT DATANG DI PERSIB BANDUNG 1933, MENGULAS BERITA HANGAT, TERSAJI DALAM SITUS PERSIB BLOGSPOT, No. 1 DI INDONESIA !!! PLEASE ENJOY...!!!

Gonzales Berpeluang Main Lawan Arema

INILAH.COM, Bandung - Pelatih Persib Daniel Roekito tak menutup kemungkinan bakal menurunkan striker timnas Indonesia Cristian Gonzales saat anak asuhnya dijamu Arema Indonesia di Stadion Kanjuruhan Malang, Jumat (1/4/2011).

Dalam dua kali sesi latihan di Stadion Siliwangi pascahasil imbang dari Persipura Jayapura, Daniel mengaku sudah berbicara banyak dengan Gonzales. Bahkan pelatih asal Rembang ini memperingatkan Gonzales agar kembali bermain maksimal dan mencetak gol bagi kemenangan Maung Bandung.

"Dalam latihan dua kali kemarin Gonzales sudah oke. Saya sudah marahi dia. Saya yakin Gonzales masih punya kemampuan untuk kembali mencetak banyak gol, karena persoalan naluri itu bukan kita yang buat, dia alamiah. Mudah-mudahan di pertandingan nanti dia bisa kita harapkan," kata Daniel, di Mes Persib Jalan Ahmad Yani Bandung, Rabu (30/3/2011).

Daniel mengatakan, selama ini dirinya terus berusaha untuk membuat para pemainnya kondusif dan nyaman. Daniel juga menegaskan, dirinyalah yang paling mengetahui kondisi tim Persib.

Daniel pun menjelaskan soal kasus perselisihan antara Gonzales dengan Tata, ofisial Persib. Menurutnya, persoalan itu sudah ia selesaikan usai Persib memetik kemenangan besar atas Persiwa Wamena, Kamis (24/3/2011) di Stadion Si Jalak Harupat.

"Gonzales, Tata sudah diselesaikan saat itu juga. Dan mereka juga sudah berangkulan, tapi malah berlanjut. Saya gak tahu dan gak mau tahu. Yang pasti di tim persoalan itu sudah beres. Di sini (Persib) saya selalu berusaha menjaga tim agar kondusif, antara pemain jangan saling menyalahkan biar persoalan kalah dan menang itu tanggung jawab saya. Toh saya juga pernah salah," beber Daniel.

Daniel berharap ke depan Persib semakin baik. Berbagai masalah yang sempat melanda tim ini, diharapkan Daniel akan menjadikan Persib dan pemainnya semakin dewasa, kompak dan solid.

"Saya berharap tim ini semakin baik itu itikad saya. Kalau di luar berkata lain, itu tergantung pemahaman masing-masing. Yang pasti saya adalah orang yang paling tahu kondisi tim ini, tapi kalau saya salah, saya minta maaf karena saya hanya manusia biasa," terang Daniel.

0 komentar:

Posting Komentar

Pertandingan Sebelumnya : PERSIB 3-0 Bontang FC, Pertandingan Selanjutnya : PERSIB Vs PSPS,18 april 2011, 15.30 WIB, Live @antv "Jangan Lupa, Do'a-kan juga !!! supaya MENANG....

Sponsored !